PKGA IPB Gelar Seminar Pengasuhan Positif di Era Globalisasi

PKGA IPB Gelar Seminar Pengasuhan Positif di Era Globalisasi

pkga-ipb-gelar-seminar-pengasuhan-positif-di-era-globalisasi-news
Berita

Pusat Kajian Gender dan Anak (PKGA) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Institut Pertanian Bogor (IPB) bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Kemendikbud RI menyelenggarakan Seminar Sosialisasi Pendidikan Keluarga bagi Masyarakat Tahun 2017, dengan tema “Pengasuhan Positif di Era Globalisasi”, Selasa (29/8). Kegiatan yang bertempat di Auditorium Andi Hakim Nasoetion, Kampus IPB Dramaga, Bogor, ini dibuka oleh Kepala LPPM IPB, Dr. Prastowo.

Kepala PKGA LPPM IPB, Dr. Budi Setiawan menjelaskan PKGA memiliki mandat untuk melakukan promosi dan kegiatan di berbagai aspek pembangunan dalam hubungannya dengan tumbuh kembang anak. Oleh karena itu, sebagai salah satu komponen stakeholder tumbuh kembang anak, PKGA tertarik untuk ikut berpartisipasi memfasilitasi peningkatan kapasitas para pelaku pendidikan. Sekaligus mensosialisasikan pendidikan keluarga bagi masyarakat guna menambah pemahaman penggiat pendidikan dan lembaga masyarakat mengenai pendidikan dan pengasuhan anak di era globalisasi.

Kepala LPPM IPB, Dr. Prastowo, mengatakan seminar ini sangat bermanfaat bagi pendidikan keluarga dan orang tua yang memegang peranan sangat penting sebagai pendidik pertama dan utama pada keluarga. 

"Harapannya, kegiatan ini dapat meningkatkan kapasitas pelaku pendidikan keluarga dan mendorong satuan pendidikan atau lembaga pendidikan untuk melakukan proses pendidikan yang mendukung penumbuhan nilai budi pekerti dan budaya prestasi peserta didik," ujarnya.

Acara ini menghadirkan narasumber Direktur Pembinaan Pendidikan Keluarga Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Dr. Sukiman; Direktur Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini Kemendikbud RI, R. Ella Yulaelawati R., M.A., Ph.D; Guru Besar  Departemen Gizi Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia (Fema) IPB, Prof. Dr. Hardinsyah; peneliti dari PKGA LPPM IPB, Prof. Dr. Ikeu Tanziha; serta dosen Departemen Ilmu Keluarga dan Konsumen Fema IPB, Dr. Dwi Hastuti.

Dalam kegiatan ini mengemuka berbagai tantangan dalam pendidikan anak di era globalisasi, seperti berkembangnya teknologi informasi yang membuat pemangku kepentingan pengembangan dan pendidikan sumberdaya manusia harus memiliki strategi yang tepat dalam menumbuhkembangkan karakter dan budaya berprestasi anak. Upaya yang dapat dilakukan antara lain adalah dengan meningkatkan kapasitas pelaku pendidikan. Dengan adanya peningkatan kapasitas dari para pelaku pendidikan, diharapkan dapat mewujudkan lingkungan pendidikan yang nyaman, aman, menyenangkan, serta mampu mendorong potensi anak.

Seminar ini dihadiri oleh sekira 200 orang peserta, terdiri dari kepala sekolah, dewan komite, guru (SMA, SMP, SD, TK, PAUD), dan pengelola home shooling. (Awl)