
Adinda Rana Fauziah
Mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan
Rana adalah penerima manfaat Global Korea Scholarship (GKS) 2019 for ASEAN’s countries. GKS merupakan program beasiswa untuk mahasiswa berprestasi yang berkuliah di bidang sains dan teknologi dari delapan negara ASEAN.
Rana mengikuti short summer course GKS yang dibiayai penuh. Program tersebut didesain untuk menyediakan para mahasiswa untuk menggali keilmuan secara mendalam pada bidang sains dan teknologi serta pengalaman menimba ilmu di Korea. Rana berkesempatan belajar di Chungnam National University, Daejeon, Korea. Pada akhir program, Rana dan tim memenangkan kategori Best Poster Presenter.
Rana juga aktif dalam berbagai kegiatan antara lain TedXIPB, Asisten Laboratorium Anatomi Hewan FKH IPB University, International Veterinary Students’ Association sebagai Jurnal Creator for Standing Committee on animal Welfare, serta AIESEC IPB sebagai Quality Experience Team Leader of Outgoing Global Volunteer. Rana juga terpilih sebagai mahasiswa berprestasi Fakultas Kedokteran Hewan 2019.