Siapakan Dosen Muda Profesional dan Berkarakter, SKHB IPB University Selenggarakan Pelatihan Lecturer 101

Siapakan Dosen Muda Profesional dan Berkarakter, SKHB IPB University Selenggarakan Pelatihan Lecturer 101

Siapakan Dosen Muda Profesional dan Berkarakter, SKHB IPB University Selenggarakan Pelatihan Lecturer 1
Berita

Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University menyelenggarakan rangkaian pelatihan Lecturer 101 bagi dosen muda. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai hari Rabu hingga Jumat, (2-4/10) di Aula Transformasi, SKHB IPB University.

Pelatihan ini bertujuan untuk membekali dosen muda dengan keterampilan pedagogik yang inovatif serta pengetahuan terkini mengenai teknologi pendidikan.

Acara dibuka secara resmi oleh Dekan SKHB IPB University, Dr drh Amrozi. Dalam sambutannya, Dr Amrozi menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan bisa menjadi evaluasi pembelajaran. “Evaluasi Proses Belajar Mengajar (EPBM) dapat dijadikan evaluasi dan masukan, terlebih lagi yang harus dievaluasi adalah metode pembelajaran”, ujar Dr Amrozi.

Materi yang disampaikan mencakup filosofi dosen ideal, etika mengajar, work-family balanced as a lecturer, metode pengajaran dan teaching resources, pengenalan dan penggunaan Learning Management System (LMS) IPB, classroom management, pengembangan potensi peserta didik, pembuatan soal, penilaian, dan evaluasi, Artificial Intelligence (AI) for teaching, komunikasi efektif lintas generasi, academic leadership, dan praktik mengajar.

eserta pelatihan tidak hanya mendapatkan materi teori, tetapi juga melakukan praktik langsung. Mereka dilatih oleh para ahli di bidang pendidikan dan teknologi, yang memberikan tip serta trik untuk menciptakan suasana belajar yang menarik dan interaktif.

Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan pembekalan kepada dosen muda SKHB IPB University guna meningkatkan kualitas metode pembelajaran kepada mahasiswa, sehingga mampu mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja. (DO/Rz)