LKST IPB University Gelar Monev untuk Startup Penerima Dana Program Inkubasi PRIME STeP 2024

LKST IPB University Gelar Monev untuk Startup Penerima Dana Program Inkubasi PRIME STeP 2024

LKST IPB University Gelar Monev untuk Startup Penerima Dana Program Inkubasi PRIME STeP 2024
Berita

Lembaga Kawasan Sains dan Teknologi (LKST) IPB University melakukan monitoring dan evaluasi (monev) internal kepada penerima dana Program Inkubasi Startup Asian Development Bank (ADB) Loan 4272-INO: Promoting Research and Innovation Through Modern And Efficient and Technology Parks Project (PRIME STeP) Tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan di Gedung StartUp Center, IPB Taman Kencana, Bogor (28/10).

Kepala LKST IPB University, Prof Erika B Laconi mengatakan bahwa adanya monev ini diadakan untuk memastikan bahwa setiap startup yang didanai mampu berkembang secara optimal sesuai target yang ditetapkan.

“Harapannya, hasil monev ini dapat memberikan wawasan berharga bagi pengembangan startup ke depan, baik dalam hal manajemen keuangan, pemasaran, maupun inovasi produk,” tuturnya.

Wakil Kepala LKST IPB University bidang Inkubasi Bisnis dan Kemitraan Industri, Prof Rokhani mengatakan bahwa program monev untuk inkubasi startup PRIME STeP tahun ini mencakup sembilan peserta yang menerima pendanaan dari ADB.
Menurutnya, fokus utama monev ini untuk mengevaluasi substansi program, hasil seleksi awal, serta perkembangan yang dicapai oleh masing-masing startup.

“Kami akan meninjau ketercapaian setiap target berdasarkan action plan yang disusun dalam proposal mereka, serta memastikan sejauh mana rencana tersebut telah direalisasikan. Selain itu, kami akan menilai kinerja startup dari berbagai aspek, termasuk pengembangan konsep usaha, peningkatan jumlah tenaga kerja, dan penambahan sumber daya yang mendukung ekspansi bisnis,” ucap Prof Rokhani dalam sambutannya.

Prof Rokhani melanjutkan bahwa LKST IPB University akan mendampingi startup dalam mengembangkan produk yang berdaya saing dan berkelanjutan, baik dari segi legalitas maupun aspek pasar.

“Melalui program ini, diharapkan setiap startup dapat mencapai target dan memperluas dampak positifnya bagi pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional,” tuturnya.

Asisten Bidang Inkubasi Bisnis LKST IPB University, Deva Primadia Almada, SPi, MSi mengatakan bahwa monev ini akan mencermati penggunaan dana secara detail.

Ia menyebut, reviewer akan mengevaluasi substansi program dengan fokus pada output yang telah dicapai dan action plan yang sudah dijalankan. “Hasil monev ini akan dilaporkan melalui beberapa dokumen utama, yaitu berita acara monev dan dokumen laporan kemajuan,” ucapnya.

Reviewer monev internal ini adalah dosen Sekolah Bisnis IPB University, Muchamad Bachtiar, STP, MM dan Komisaris Independen PT BLST, Dr Ahmad Mukhlis Yusuf. Selain itu, monev dihadiri oleh beberapa auditor dari Kantor Audit Internal IPB University. (dr/Rz)

Daftar Peserta Monitoring dan Evaluasi Startup Inkubasi Bisnis PRIME STEP
1. PT Sutan Vet Medika
2. CV Inovasi Anak Indonesia (Planteria)
3. CV Sanfood Indonesia
4. PT Sugeng Jaya Grup
5. PT Tripta Abyapta Sentosa (Bens Farm)
6. PT SanGreat Natural Indonesia
7. PT Biomagg Sinergi Internasional
8. PT Lokasoka Widya Candia International
9. CV Pelita Desa