IPB University Terima Kunjungan UIN Raden Intan Lampung dan Universitas Cenderawasih

IPB University Terima Kunjungan UIN Raden Intan Lampung dan Universitas Cenderawasih

IPB University Terima Kunjungan UIN Raden Intan Lampung dan Universitas Cenderawasih
Berita

IPB University menerima kunjungan dari Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung dan Universitas Cenderawasih. Rombongan diterima langsung oleh Kepala Badan Pengembangan Kampus Berkelanjutan (BPKB) IPB University, Dr Ibnul Qoyyim di Ruang Sidang Rektor 1, Kampus IPB Dramaga (13/9).

Dalam sambutannya, Dr Ibnul Qoyyim mengucapkan selamat datang kepada rombongan UIN Raden Intan Lampung dan Universitas Cendrawasih. Ia menyampaikan penjelasan terkait lokasi yang akan dikunjungi delegasi di IPB University, yaitu Danau SDGs, Taman Semangat sebagai lokasi pengelolaan sampah terpadu dan tempat pembangunan panel surya.

Wakil Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Infrastruktur Kampus Berkelanjutan, Dr Heriansyah Putra menambahkan tentang peran yang dilakukan BPKB IPB University dalam memberikan arah terkait tata ruang dengan konsep berkelanjutan. Langkah tersebut dilakukan melalui penyusunan rencana strategis setiap tahunnya.

Dr Heriansyah juga mengulas terkait rencana yang akan sedang dilakukan dengan Pemerintah Kabupaten Bogor terkait jalan tol dan konsep IPB Sustainable Value.

“Action plan lebih kepada digitalisasi parameter, berupa pengumpulan data dengan menggunakan information and communication technology (ICT), menghitung mobilitas kendaraan untuk menghitung berapa jumlah karbon yang keluar,” ujarnya.

“Kami pun melakukan inovasi pengelolaan sampah yang berlokasi di Taman Semangat dan sedang membangun solar panel, pekerjaan rumah kami adalah terkait energi hijau dan mitigasi perubahan iklim,” imbuhnya.

Rektor UIN Raden Intan lampung, Prof H Wan Jamaluddin Z MAg dalam sambutannya mengucapkan terima kasih karena telah mendapat kesempatan melakukan benchmarking ke IPB University.

“IPB University merupakan kampus luar biasa. Alhamdulillah IPB University dan UIN Raden Intan Lampung memiliki hubungan yang cukup lama, ini merupakan momen berharga. Kami telah melaksanakan memorandum of understanding (MoU) dengan IPB University,” tuturnya.

Prof H Wan juga menjelaskan bahwa UIN Raden Intan Lampung merupakan perguruan tinggi keagamaan pertama yang mendapat peringkat Greenmetric UI, yaitu di peringkat 9. “Terima kasih telah banyak membantu meningkatkan kinerja kami dalam perangkingan. Itu komitmen kuat untuk tujuan pembangunan berkelanjutan, kami sangat buruh inspirasi lebih banyak,” pungkasnya.

Tamu kunjungan dari UIN Raden Intan Lampung dan Universitas Cendrawasih berkesempatan mengunjungi Danau SDGs dan Agribisnis Teknologi Park (ATP) IPB University. Nama terakhir merupakan kawasan inovasi IPB University dan pengembangan agribisnis terpadu dengan memberdayakan masyarakat sekitar. Hasil produksi ATP IPB University saat ini telah masuk ke berbagai supermarket di wilayah Jabodetabek. (dh/Rz)