Fakultas Peternakan IPB University Jalin Kerja Sama dengan PT SMK untuk Pilot Plant Pakan Ternak

Fakultas Peternakan IPB University Jalin Kerja Sama dengan PT SMK untuk Pilot Plant Pakan Ternak

Fakultas Peternakan IPB University Jalin Kerja Sama dengan PT SMK untuk Pilot Plant Pakan Ternak
Berita

Fakultas Peternakan (Fapet) IPB University menjalin kerja sama dengan PT Santana Manggala Karya (PT SMK). Kerja sama ini dalam rangka pembangunan pabrik percontohan di Unit Pendidikan dan Penelitian Peternakan Jonggol (UP3J).

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) ini berlangsung di Ruang Sidang Fakultas Peternakan, Kampus IPB Dramaga. Wakil Dekan Fapet IPB University bidang Sumberdaya, Kerjasama, dan Pengembangan Dr Sri Suharti mengatakan, “Kerja sama yang akan dilaksanakan adalah pembangunan pabrik percontohan/pilot plant di UP3J yang perjanjian sudah didiskusikan,” jelasnya.

Ke depannya PT SMK akan mengoperasikan lahan yang berisi bangunan di UP3J dan memperbaiki untuk menjadi kandang yang layak digunakan. Pemanfaatan pabrik menjadi sarana pendidikan, pelatihan, penelitian, dan pengabdian masyarakat bagi dosen dan mahasiswa IPB University, khususnya Fapet, serta sarana usaha produksi pakan ternak siap saji secara komersial.

Dekan Fapet IPB University, Dr Idat Galih Permana menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan komitmen menjadikan pusat inovasi Jonggol yang kini tengah dicanangkan sebagai IPB Jonggol Innovation Valley.

“IPB University sangat concern memanfaatkan lahan Jonggol. Kami terus berkoordinasi terkait rencana kapan mulai renovasi, mulai produksi, berharap ada grand opening untuk memperlihatkan Jonggol terus beraktivitas dan ada semacam showroomnya,” ungkapnya.

“Kerja sama ini bukan hanya bisnis tapi juga akademik, supaya mahasiswa bisa belajar dan ikut magang. Selain itu, ke depan ada orang nutrisi yang memahami dan perlu ada semacam quality control, agar ada proven dengan menggunakan Sorinfer, produksinya naik, ”tambahnya.

Sorinfer merupakan produk pakan komplit fermentasi baru, karya salah satu Guru Besar Fakultas Peternakan IPB University, dosen Departemen Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pakan (INTP), yakni Prof Luki Abdullah. Pakan ternak inovatif IPB University ini terbuat dari sorgum dan indigofera.

Zoufikar Imani selaku Direktur Utama PT SMK memaparkan beberapa hal terkait kerja sama ini. “Kita dari awal didampingkan dari sisi swasta yang mengkomersilkan hasil inovasi, dari sisi pengusaha menghitung risiko dan perlu satu tahapan lagi yaitu hilirisasi,” ujarnya.

“Konsep yang kita sepakati untuk bangunan adalah kita hibahkan bangunan, kerja sama dan ada bagi hasil, ini adalah pilot plan. Tujuan utamanya menyerap tenaga kerja lulusan IPB University,” jelasnya.

Selain itu, ia memaparkan, rencana ke depannya akan dijadikan showroom dengan manajemen dan instalasi yang bagus. Keamanan yang akan diterapkan adalah tenaga pengaman profesional dan akses area dibatasi.

Kegiatan ini juga dihadiri dan disaksikan oleh Wakil Dekan Fapet IPB University bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Prof Irma Isnafia Arief dan dosen Departemen INTP Sazly Tutur Risyahadi, STP, MT, serta Adam Mirza dan Rama perwakilan dari PT SMK. (Femmy/Rz)