IPB Press dan Pemuda ICMI Berkolaborasi, Dorong Literasi di Indonesia

IPB Press dan Pemuda ICMI Berkolaborasi, Dorong Literasi di Indonesia

IPB Press dan Pemuda ICMI Berkolaborasi, Dorong Literasi di Indonesia
Berita

IPB Press, sebagai university press terkemuka yang dikenal dengan komitmennya terhadap peningkatan literasi, telah menjalin kemitraan strategis dengan Majelis Pengurus Pusat (MPP) Pemuda Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) untuk memperkuat upaya penyebaran pengetahuan di seluruh Indonesia.

Kolaborasi ini menandakan komitmen IPB Press untuk terus memajukan literasi di Indonesia. Dengan dukungan dari Pemuda ICMI, sebuah organisasi yang memiliki jaringan cendekiawan yang luas, IPB Press akan lebih memperluas cakupan akses terhadap sumber-sumber pengetahuan berkualitas di berbagai pelosok negeri.

Salah satu inisiatif unggulan dari IPB Press adalah program “Literasi dalam Genggaman”, yang dirancang untuk mempermudah akses masyarakat terhadap koleksi buku dan jurnal digital secara gratis. Melalui program ini, IPB Press berupaya membawa manfaat literasi kepada sebanyak mungkin individu di Indonesia, tanpa memandang batasan geografis atau ekonomi. Selain itu, membantu agar jurnal-jurnal IPB University dapat tersebar luas dengan masif.

Kerja sama dengan Pemuda ICMI menjadi langkah penting bagi IPB Press dalam memperluas dampak positif program Literasi dalam Genggaman. Dengan sinergi antara keahlian IPB Press dan jaringan luas Pemuda ICMI, diharapkan program ini dapat menjangkau lebih banyak lagi masyarakat Indonesia, terutama mereka yang berada di daerah-daerah terpencil.

Dalam mengomentari kolaborasi ini, Erick Wahyudyono, Direktur IPB Press menyatakan, “Kami sangat antusias dengan peluang kolaborasi bersama Pemuda ICMI. Dengan bergandengan tangan, kami yakin dapat menciptakan dampak positif yang nyata dalam meningkatkan literasi di Indonesia.”

Sementara itu, Ketua MPP Pemuda ICMI, Dr Ismail Rumadan menyatakan, “Kerja sama kami dengan IPB Press mencerminkan kesatuan pikiran yang berdedikasi untuk menumbuhkembangkan generasi intelektual di Indonesia. Melalui inisiatif seperti ‘Literasi dalam Genggaman’, sangat sejalan dengan tema gerakan kecendekiawanan.”

Acara penandatanganan nota kesepahaman/memorandum of understanding (MoU) ini merupakan langkah awal yang kuat menuju pemberdayaan literasi di Indonesia. Acara tersebut disaksikan oleh para pemangku kepentingan kunci dari kedua entitas, salah satunya Dr Naufal Mahfudz, pemegang saham pengendali IPB Press sekaligus CEO dari PT Bogor Life Science Technology (BLST), Holding Company of IPB.

Selain itu, acara tersebut juga dihadiri oleh perwakilan dari komunitas literasi, penerbit, dan dunia akademis. Dengan dukungan dari organisasi terkemuka seperti ICMI, upaya kolaboratif ini siap menjangkau setiap sudut Indonesia, mencapai individu yang sebelumnya belum tersentuh oleh saluran literasi tradisional. IPB Press berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Pemuda ICMI, guna menciptakan masyarakat yang cerdas dan madani.