IPB University Tandatangani MoU dengan PT Royal Lestari Utama dan Islamic Insurance Society

IPB University Tandatangani MoU dengan PT Royal Lestari Utama dan Islamic Insurance Society

IPB University Tandatangani MoU dengan PT Royal Lestari Utama dan Islamic Insurance Society
Berita

IPB University lakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan dua instansi sekaligus, yaitu dengan PT Royal Lestari Utama (PT RLU) dan Islamic Insurance Society (Perkumpulan Ahli Asuransi Syariah). Kegiatan dilaksanakan di Ruang Sidang Rektorat Kampus IPB Dramaga, pada Jumat, 26/1

Prof Arif Satria, Rektor IPB University menyambut baik kerjasama dari kedua lembaga tersebut. Ia menyampaikan pentingnya pengembangan riset dan development dengan PT RLU pada produk olahraga berbasis karet.

“Saat ini masih banyak produk atau alat olahraga dari karet yang masih diimpor, sehingga dengan kerjasama ini khususnya kerjasama dengan Fakultas Teknologi Pertanian IPB University, kebutuhan alat olahraga akan terpenuhi dari dalam negeri melalui research and development yang telah dikembangkan,” kata Rektor.

Sementara, kerjasama dengan Islamic Insurance Society, Prof Arif mengatakan IPB University akan membuka program studi S2 Ekonomi Syariah di IPB University sehingga peminat ekonomi syariah akan terus didorong.

Direktur PT Royal Lestari Utama, Mursosan Wiguna menyampaikan bahwa IPB University dan PT RLU memiliki visi yang sama yaitu dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

“PT Royal Lestari Utama (RLU) merupakan perusahaan karet alam terintegrasi, yang menjadi pelopor dalam produksi karet alam berkelanjutan. Kami adalah bagian dari Michelin Group, salah satu produsen ban terbesar di dunia. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2015 sebagai perusahaan joint venture,” jelasnya.

“Kerjasama IPB University dengan PT RLU diharapkan tidak hanya soal rekrutmen karyawan, akan tetapi bisa juga terkait riset development, mengingat PT RLU memiliki lahan yang luas, 150 spesies burung, dan binatang lainnya,” ungkap Mursosan.

Ia melanjutkan, melalui anak usahanya, PT RLU telah mengembangkan dan mengelola sekitar 88.000 hektar karet alam di Jambi dan Kalimantan Timur. “PT RLU memiliki tujuan untuk mempromosikan model baru produksi karet alam berkelanjutan di Indonesia yang memberdayakan ekonomi, inklusif secara sosial dan ramah lingkungan,” ujar Direktur PT RLU.

Eddy Setiawan, Ketua Perkumpulan Ahli Asuransi Syariah menyampaikan senang bisa melakukan kerjasama dengan IPB University. Eddy menambahkan terkait kiprah dari Islamic Insurance Society yang sejak tahun 1993 telah berdiri sebuah perusahaan asuransi syariah.

“Islamic Insurance Society sebagai organisasi yang menaungi para ahli asuransi syariah tengah mengembangkan produk asuransi syariah yang dikaitkan dengan penurunan emisi, sebuah produk yang bertanggung jawab terhadap lingkungan. Dengan kerjasama ini akan ada program penelitian yang akan difatwakan,” ujar Eddy.

Dalam momen tersebut juga ditandatangani Nota Kesepahaman PT Royal Lestari Utama dengan Fakultas Teknologi Pertanian IPB University yang ditandatangani oleh Direktur PT RLU, Mursosan Wiguna dengan Wakil Dekan Fakultas Teknologi Pertanian, Bidang Sumberdaya, Kerjasama dan Pengembangan, Prof Aris Purwanto. (dh/Lp)