DKSRA IPB University Hadirkan Pakar dari Rutgers University di Rangkaian FiSAED

DKSRA IPB University Hadirkan Pakar dari Rutgers University di Rangkaian FiSAED

DKSRA IPB University Hadirkan Pakar dari Rutgers University di Rangkaian FiSAED
Berita

Direktorat Kajian Strategis dan Reputasi Akademik (DKSRA) IPB University menyelenggarakan konferensi internasional Frontier in Sustainable Agromaritime and Environmental Development (FiSAED) 2023. Rangkaian kegiatan diawali dengan Pre-Conference dengan menghadirkan seorang pakar dari Rutgers University, Amerika Serikat, Dr Jacob Wickham, sebagai narasumber.

Sebelum dimulai, Direktur KSRA IPB University sekaligus ketua Scientific Committee konferensi internasional FiSAED 2023, Prof Anuraga Jayanegara menyampaikan sambutan dan arahan terkait pelaksanaan kegiatan pre-conference ini yang bekerja sama dengan Editage.

“Kami berharap para peserta konferensi dapat memaksimalkan sesi webinar ini untuk memperoleh pemahaman dan mempersiapkan kegiatan konferensi dengan baik,” tandasnya.

Dr Wickham menampilkan pemaparan materi tentang ‘Conference Presentation and Networking’. Ia memberikan materi untuk memahami dinamika presentasi konferensi dan bagaimana membangun jaringan yang efektif di dunia profesional.

Dalam sesi pemaparan yang disampaikan dengan penuh semangat, Dr Wickham menguraikan strategi presentasi yang efektif, memberikan tips praktis untuk menyusun presentasi yang memukau dan memikat perhatian para audiens. Selain itu, ia membahas keterampilan kunci yang diperlukan untuk membangun dan memperluas jaringan profesional dalam konteks konferensi.

Acara pre-conference juga mencakup sesi interaktif. Peserta memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam diskusi langsung dengan Dr Wickham. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh peserta mencerminkan keinginan mereka untuk mendapatkan pemahaman lebih lanjut tentang topik yang relevan.

Peserta, yang sebagian besar merupakan peserta konferensi internasional FiSAED, terlihat antusias menyambut wawasan yang diberikan oleh Dr Wickham. Kegiatan pre-conference ini dianggap sebagai langkah awal yang penting menuju konferensi utama, di mana peserta akan dapat mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh. (Tia/Rz)