GHA-OHCC IPB University Selenggarakan Class Training Batch I

GHA-OHCC IPB University Selenggarakan Class Training Batch I

GHA-OHCC IPB University Selenggarakan Class Training Batch I
Berita

Global Health Agromaritime-One Health Collaborating Center (GHA-OHCC) IPB University mengadakan Class Training untuk mahasiswa anggota One Health Student Club (OHSC) Batch I. Kegiatan mengusung tema ‘Tips and Tricks on Drafting Proposal and Budgeting’ sebagai persiapan mahasiswa untuk melaksanakan student project.

Kegiatan ini merupakan rangkaian penutup OHSC IPB University Batch I. Sebanyak 27 peserta ikut serta dalam kegiatan ini, 15 orang di antaranya adalah anggota OHSC IPB Batch I yang berasal dari berbagai fakultas/sekolah seperti Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB), Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) dan Fakultas Peternakan.

Kegiatan dibuka oleh Prof drh Srihadi Agungpriyono selaku Koordinator GHA-OHCC IPB University dan Dr drh Joko Pamungkas, Wakil Koordinator Indonesia One Health University Network (Indohun).

“Penyusunan proposal dan budget sangat penting dalam suatu perancangan proyek. Tidak hanya untuk kepentingan student project, ilmu ini juga pasti akan berguna untuk mahasiswa saat di dunia kerja nanti,” tutur Prof Srihadi dalam sambutannya.

Menurut Dr Joko, perencanaan student project OHSC dapat dimanfaatkan untuk mengimplementasikan konsep one health melalui pengabdian kepada masyarakat.

“Mahasiswa OHSC yang sudah mempelajari konsep one health perlu menciptakan suatu proyek yang bersifat kolaboratif sehingga peningkatan kapasitas berbagai sektor dapat terwujud. Maka dari itu, melalui kegiatan ini mahasiswa sebagai kaum muda dipersiapkan untuk meningkatkan 4K, yaitu kolaborasi, komunikasi, koordinasi, dan peningkatan kapasitas,” jelas Dr Joko.

Acara ini menghadirkan dua narasumber dari OHCC Udayana. Narasumber pertama yaitu Ni Komang Semara Yanti, SKM, MPH selaku Program Development Manager OHCC Udayana yang membawakan materi ‘Tips and Tricks on Drafting Proposal’. Ni Komang menjelaskan tentang persiapan, elemen dasar dan komponen dari suatu proposal yang baik.

Selanjutnya, narasumber kedua yaitu Ni Putu Shinta Dewi, SKM, MKes, Finance Officer dari OHCC Udayana. Pada kegiatan ini ia memaparkan materi ‘Tips and Tricks on Budgeting’. Dalam presentasinya, Ni Putu menjelaskan jenis-jenis dan komponen rancangan anggaran biaya serta bentuk laporan penggunaan dana yang benar.

Kegiatan dilanjutkan dengan praktik mahasiswa OHSC untuk merancang proposal dan budgeting serta ditutup dengan sesi presentasi oleh mahasiswa dan feedback dari para narasumber. (AP/Rz)