Targetkan Peningkatan Kualitas dan Kuantitas Jurnal Ilmiah Terindeks Scopus, DKSRA IPB University Benchmarking ke Penerbit UTHM

Salah satu tugas Direktorat Kajian Strategis dan Reputasi Akademik (DKSRA) adalah melakukan kegiatan dalam rangka penguatan pengelolaan jurnal-jurnal IPB University untuk meningkatkan reputasi sivitas akademika di tingkat nasional dan internasional. Untuk mencapai target tersebut, DKRSA IPB University melakukan benchmarking ke berbagai perguruan tinggi, salah satunya adalah Penerbit Universitas Tun Hussein Onn Malaysia (UTHM).
UTHM merupakan universitas teknikal (vokasional) yang terdepan di Malaysia dalam pengelolaan jurnal terindeks oleh lembaga pengindeks internasional bereputasi yaitu Scopus. Penerbit UTHM memiliki total 22 jurnal ilmiah, tiga di antaranya sudah terindeks Scopus dan Web of Science ESCI.
“Melalui kegiatan benchmarking ke berbagai perguruan tinggi, harapannya DKSRA IPB University dapat menjaring dan merangkai ide-ide terkini untuk mencapai target, yaitu peningkatan kualitas dan kuantitas jurnal ilmiah,” tutur Prof Anuraga, Direktur KSRA IPB University saat kunjungan, beberapa waktu lalu.
Kunjungan DKSRA IPB University disambut oleh Prof Madya Dr Azwan Bin Sapit selaku Wakil Direktur Penerbit UTHM. Selain itu, kegiatan juga dihadiri oleh para pejabat Penerbit UTHM lainnya, yakni Encik Mohamad Zamirularif Bin Tabri selaku Ketua Bagian Editorial Penerbit. Kegiatan diawali dengan perkenalan masing-masing unit yang dilanjutkan dengan presentasi program yang dikelola oleh Penerbit UTHM.
“Dari paparan perkenalan tentang penerbitan dan sistem pengelolaan, banyak sekali ide baru yang diterima DKSRA IPB University terkait pengelolaan jurnal ilmiah yang terpusat di satu lembaga yaitu penerbit universitas. Hal ini dapat menjadi pembelajaran dan pertimbangan bagi kami untuk bersinergi dengan pengelola jurnal di lingkungan IPB University,” jelas Prof Anuraga..
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi yang sangat interaktif antara kedua unit. Kedua unit juga saling berbagi pengalaman yang dapat menjadi pembelajaran bagi masing-masing pihak. (*/Rz)