Mahasiswa IPB Asal Cirebon Berikan Wawasan Pra Kuliah Ke Siswa SMA

Mahasiswa IPB Asal Cirebon Berikan Wawasan Pra Kuliah Ke Siswa SMA

mahasiswa-ipb-asal-cirebon-berikan-wawasan-pra-kuliah-ke-siswa-sma-news
Riset

Ratusan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) asal Cirebon yang tergabung dalam Organisasi Mahasiswa Daerah (OMDA) Ikatan Kekeluargaan Cirebon (IKC) melakukan roadshow ke 28 Sekolah Menengah Atas (SMA) di Cirebon akhir bulan lalu. Roadshow ke SMA-SMA ini tergabung dalam kegiatan IPB Goes To School (IGTS) 2018.

 IGTS merupakan sebuah event sosialisasi pendidikan yang diselenggarakan oleh IPB melalui OMDA yang bertujuan untuk mengenalkan dunia kampus seputar IPB. Jumlah keseluruhan siswa yang dikunjungi dalam roadshow IKC ini sebanyak 5500.

Anggota IKC yang melakukan roadshow berjumlah 130 orang. Kehadiran mahasiswa IPB ternyata mendapatkan sambut baik oleh siswa di Kabupaten dan Kota Cirebon.

“Banyak hal menarik yang kami dapatkan ketika roadshow, Cirebon merupakan daerah yang luas dan terdapat sekolah yang berada di perbatasan antara Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah. Untuk melakukan sosialisasi di sekolah tersebut membutuhkan waktu dua jam jika berangkat dari kota. Jalan yang harus ditempuh pun tidak mulus, masih ada jalan yang berbatu. Lelah dalam perjalanan terbayar ketika siswa dan siswi di SMA tersebut sangat antusias menyambut sosialisasi oleh IKC. Mereka menyatakan jarang perguruan tinggi yang datang kesini untuk bersosialisasi seperti IPB,” ujar Adi Gilang Pratama selaku Ketua IKC.

 Menurut M. Nizar, salah satu siswa SMAN 1 Pabedilan, sosialisasi ini menjawab semua pertanyaan-pertanyaan yang selama ini tersimpan. Ia berharap tahun depan sosialisasinya lebih lama lagi agar lebih banyak yang bisa “dikepoin”.

Selain itu, selaku Guru Bimbingan Konseling (BK), Aryo Noto Negoro mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini karena menjadi bentuk kepedulian para mahasiswa IPB kepada adik-adiknya untuk dapat melanjutkan ke perguruan tinggi.(**/Zul)