PROFIL : Drh. Rizal Damanik, MRepSc, PhD, Juara Kedua Dosen Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2010

Dosen Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor Drh. Rizal Damanik, MRepSc, PhD mendapat perhargaan terbaik kedua Dosen Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2010 dari Kementerian Pendidikan Nasional, berkat penelitiannya mengenai manfaat daun torbangun (Coleus amboinicus Lour) untuk meningkatkan kualitas air susu ibu.
Latar belakang penelitian tersebut adalah menyoroti masalah masih tingginya prosentase malgizi di negara ini. Pada sektor pembangunan kesehatan, khususnya sektor kesehatan ibu dan anak, dampak krisis ekonomi ini sangat dirasakan. Berbagai studi telah melaporkan banyaknya ibu menyusui yang tidak mampu memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan bagi sang ibu, dan tentu juga berhungungan dengan kebutuhan bayi yang dilahirkan.
Ketersediaan ASI yang mencukupi selain diperoleh melalui pemenuhan kebutuhan gizi selama periode menyusui, juga dapat dibantu dengan mengkonsumsi makanan/ramuan yang berkhasiat sebagai laktagogum (menstimulasi produksi ASI). Maka sebagai anak bangsa yang berasal dari suku bangsa Batak Simalungun, Dr. Rizal Damanik melakukan penelitian tentang penggunaan sayur Torbangun di kalangan wanita Batak yang sedang menyusui. Masyarakat Batak di Propinsi Sumatera Utara memiliki tradisi dan kepercayaan akan khasiat sayur Torbangun sebagai laktagogum (penstimulasi produksi air susu). Sangat disayangkan karena sifat tanaman Torbangun adalah tanaman liar, maka potensi khasiat dari tanaman ini belum mendapat perhatian yang cukup memadai dari kalangan ilmuawan.
Penelitian tentang penggunaan daun Torbangun ini dilakukan di Tano Batak di Kabupaten Simalungun dengan melibatkan orang Batak sebagai peserta studi. Agar substansi penelitian ini dapat diangkat ke forum internasional maka pada kegiatan studi intervensi, khasiat laktagogum sayur Torbangun dibandingkan dengan tablet Fenugreek dan kapsul Moloco+B12, yang mana masing-masing merupakan laktagogum yang biasa digunakan oleh wanita menyusui di negara Eropa/Amerika dan kota besar di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ASI dari kelompok ibu yang mengkonsumsi sayur Torbangun itu yang terbaik dan telah dibuktikan secara ilmiah. Hasil penelitian tersebut jelas menghasilkan dampak positif khususnya sektor kesehatan ibu dan anak, yang tidak mampu memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan bagi ibu menyusui.
Penelitian yang dilakukan oleh Dr. Rizal Damanik ini adalah penelitian komprehensif pertama tentang sayur Torbangun di Indonesia yang telah mengangkat dan mengekspos tradisi lokal masyarakat Batak ke berbagai forum internasional. Atas prestasi tersebut Pemerintah Daerah Kabupaten Simalungun dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Simalungun telah menganugerahkan Dr. Rizal Damanik sebagai Warga Kehormatan Daerah Simalungun.
Selain meneliti tentang khasiat laktagogum tanaman Torbangun, Dr. Rizal Damanik juga aktif melakukan penelitian aspek lain dari pemanfaatan maupun yang terkait dengan Torbangun seperti pengembangan produk sayur Torbangun, penggunaan bahan kemasan untuk sayur Torbangun, pengembangan produk minuman berkhasiat Torbangun maupun penggunaan Torbangun pada wanita dengan keluhan pre-menstruation syndrome (PMS). Penelitian-penelitian tersebut dilakukan oleh Dr. Rizal Damanik dengan melakukan kolaborasi baik dengan perguruan tinggi di dalam maupun di luar negeri. Dari penelitian tersebut sudah dihasilkan beberapa orang mahasiswa lulusan S1, S2 maupun S3.
Drh. Rizal Damanik, MRepSc, PhD merupakan anak kedua dari 4 bersaudara adalah putera dari Alm H. Alexius Damanik, SH dan Hj. Nur Ahat Sinaga, menamatkan pendidikan S1 dokter hewan-nya di Fakultas Kedokteran Hewan IPB Bogor. Drh. Rizal Damanik ini kemudian memperoleh beasiswa AIDAB Pemerintah Australia untuk mengikuti pendidikan Master (Master of Reproductive Sciences) di Faculty of Medicine Monash University, Melbourne Australia pada tahun 1991. Setelah menyelesaikan program master tsb Drh. Rizal Damanik, MRepSc kembali bertugas di IPB sebagai dosen di Departemen Gizi Masyarakat dan Sumber Daya Keluarga (GMSK) Fakultas Pertanian IPB. Pada tahun 2001, Drh. Rizal Damanik, MRepSc kembali memperoleh beasiswa dari Pemerintah Australia (AusAID) untuk mengikuti program doktoral pada Faculty of Medicine di Monash University. Selama mengikuti pendidikan doktoral di Monash University, Dr. Rizal Damanik telah berhasil mendapatkan 2 (dua) penghargaan yang terkait dengan materi penelitian tentang Torbangun yaitu (1) John Ledge Prize for Research Excellence dan (2) Mollie Holman Medal for Best Dissertation. pengakuan lain yang diperoleh adalah diangkatnya Dr. Rizal Damanik sebagai Honorary Research Fellow pada Asia Pacific Health & Nutrition Centre, Monash Asia Institute, Monash University. Di samping itu, pada tahun 2006 sampai tahun 2009 Drh. Rizal Damanik, PhD telah diundang untuk melakukan penelitian tentang Torbangun di Department of Nutrition Sciences, Faculty of Allied Health Sciences, International Islamic University Malaysia, sebagai Visiting Assistant Professor.
Dari hasil penelitian Torbangun ini sudah dihasilkan beberapa artikel ilmiah yang dipublikasikan dalam berbagai jurnal ilmiah internasional (antara lain Journal of Human Lactation, Annals Nutrition & Metabolism, Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition, Malaysian Journal of Medical Sciences), juga makalah sebagai pembicara di berbagai konferensi internasional di berbagai negara seperti Australia, Canada, China, Malaysia, dan Thailand, serta liputan wawancara baik di media elektronik; TVRI & Radio ABC Australia maupun media cetak; majalah dan suratkabar, serta melakukan program penyuluhan di desa-desa untuk memberikan arti penting ASI dalam pemenuhan nutrisi bagi bayi yang baru dilahirkan. Dalam bidang publikasi ilmiah, pada tahun 2008 Indonesia Danone Institute telah menganugerahkan Dr. Damanik ”Publication Award 2008”.
Disamping tugasnya sebagai dosen dan Ketua Program Studi Pascasarjana Departemen Gizi Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia IPB, Dr. Rizal Damanik hingga saat kini terus melakukan penelitian lanjutan dan juga berkolaborasi untuk menyempurnakan bentuk sediaan lain untuk mempermudah kaum ibu menyusui untuk mengkonsumsi daun Torbangun ini agar kebutuhan nutrisi ibu menyusui dan bayi ini dapat optimal diperoleh melalui ketersediaan air susu ibu (ASI) yang berkualitas dan mencukupi. Dr. Rizal Damanik juga aktif berperan sebagai reviewer baik pada Indonesia Danone Institute maupun Direktorat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Dikti pada Kementrian Pendidikan Nasional maupun berbagai jurnal ilmiah internasional seperti Asian Journal of Clinical Nutrition, Research Journal of Phytochemistry dan Research Journal of Medicinal Plant.