Selamat Datang Mahasiswa Baru IPB Angkatan 45
Pada 30 Juni 2008, IPB menerima kehadiran mahasiswa baru jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI). Sebanyak 2494 mahasiswa baru melalui jalur ini diundang hadir ke IPB. Serangkaian acara penyambutan pun digelar IPB. Mulai dari registrasi, pertemuan Perhimpunan Orangtua Mahasiswa (POM), gelar Organisasi Mahasiswa, penerimaan mahasiswa di Asrama Tingkat Persiapan Bersama (TPB), hingga Posko Pelayanan Informasi.
Berikut rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut mahasiswa baru IPB Angkatan 45:
Registrasi Mahasiswa
Mengambil tempat di Graha Widya Wisuda (GWW) IPB, registrasi calon mahasiswa baru jalur USMI dilakukan. Kegiatan ini dilangsungkan selama 4 hari (30 Juni-3 Juli 2008). Untuk mahasiswa asal Banten, Yogyakarta, Jawa Timur, Sumatera dan Kawasan Timur Indonesia, registrasi dilaksanakan 1 Juli 2008. Untuk mahasiswa asal DKI Jakarta dan Jawa Barat (sebagian), registrasi dilaksanakan pada 2 Juli 2008. Sementara untuk mahasiswa asal Jawa Tengah dan Jawa Barat registrasi dilaksanakan pada 3 Juli 2008.
Pertemuan Perhimpunan Orangtua Mahasiswa (POM)
Dalam rangka menjalin komunikasi dan menyampaikan informasi kepada orangtua atau wali mahasiswa, pada 30/6 digelar pertemuan Perhimpunan Orangtua Mahasiswa (POM) IPB. Pertemuan berlangsung di sembilan tempat.
Pada kesempatan tersebut dipresentasikan seputar pengenalan kampus, keunggulan, kompetensi, tata tertib umum, program pembinaan asrama, pendidikan S1 dan Tingkat Persiapan Bersama (TPB), kurikulum mayor minor, sistem jaminan mutu pendidikan, klaster pengembangan pendidikan, layanan akademik kesehatan, fasilitas pendidikan, sejarah, prestasi, dan serba-serbi IPB.
Jajaran pimpinan IPB terjun langsung memberikan pengarahan di masing-masing tempat. Rektor IPB, Dr. Herry Suhardiyanto didampingi Dekan Fema, Prof. Hardinsyah, Direktur Kemahasiswaan sekaligus wakil POM Dr.Rimbawan dan Wawan M, A.Md dari Badan Pengelola Asrama (BPA) menyampaikan presentasi di Auditorium Andi Hakim Nasoetion. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Yonny Koesmaryanto didampingi Dekan FKH Dr. Drh. I Wayan Teguh Wibawan, wakil POM Ir.Diniah Sobari, MS, dan wakil BPA Arif hartoyo, S.TP, M.Si menyampaikan presentasi di Ruang Kuliah A FKH.
Wakil Rektor Bidang Sumberdaya dan Pengembangan Prof. Hermanto Siregar didampingi Dekan Faperta Prof. Didie Sopandie, Ketua POM Prof. Utomo Kartosuwondo dan wakil BPA Ir.Irmansyah, M.Si menyampaikan presentasi di Auditorium Toyib Faperta.
Wakil Rektor Bidang Riset dan Kerjasama Dr. Anas Miftah Fauzi, Dekan FPIK Prof. Indra Jaya dan wakil POM Dr. Gunanti menyampaikan presentasi di Auditorium FPIK. Wakil Rektor Bidang Bisnis dan Kerjasama Dr. Arief Imam Suroso didampingi Dekan Fapet, Dr. Luki Abdullah, wakil POM Dr. Erizal dan wakil BPA Irma isfania, S.Pt, M.Si menyampaikan presentasi di Auditorium Fapet.
Direktur TPB Dr.Ir. Ibnul Qayim didampingi Dekan Fahutan Dr. Hendrayanto, wakil POM Dra.Siti Rahmawati, M.Pd, dan wakil BPA Asep Fadjar, S.Hut memyampaikan presentasi di Ruang Auditorium Fahutan. Direktur Pengkajian dan Pengembangan Akademik, Ir. Lien Herlina, M.Sc didampingi Dekan Fateta , Dr. Sam Herodian, wakil POM Ujang Suwarna, S.Hut, M.Sc dan Annisa Rachmawati, S.Pt menyampaikan presentasi di Balairung Abdul Muis Nasoetion Fateta.
Ketua Senat Akademik IPB Prof. Dr. Ir. Dudung Darusman, MA didampingi Dekan FMIPA, Dr.Hasim, wakil POM Dr.Siti Madanijah dan wakil BPA Dr.Bonny PW Sukarno menyampaikan presentasi di GOR lama. Dekan Sekolah Pascasarjana, Prof. Khairil Anwar Notodiputro didampingi Dekan FEM Dr. Sri Hartoyo, wakil POM Ir.Henny Windarti, M.Si dan wakil BPA Dr Endar H Nugrahani menyampaikan presentasi di Gymnasium.
Gelar Organisasi Mahasiswa
Organisasi-organisasi mahasiswa yang ada di IPB berkesempatan menggelar open house. Bertempat di plaza GWW, organisasi mahasiswa mulai dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), Himpunan Profesi (Himpro), Organisasi Mahasiswa Daerah (Omda), Organisasi Eksternal Kampus, menyajikan informasi seputar organisasinya kepada para mahasiswa baru IPB Angkatan 45 ini.
Penerimaan mahasiswa di Asrama Tingkat Persiapan Bersama (TPB)
Usai menghadiri pertemuan di GWW, pada 30 Juni 2008 siang, para mahasiswa baru IPB diterima oleh Badan Pengelola Asrama (BPA) Tingkat Persiapan Bersama (TPB) IPB.
IPB menerapkan kebijakan asrama bagi mahasiswa TPB, mengingat mahasiswa IPB berasal dari berbagai latar belakang budaya, agama, sosial dan ekonomi yang berbeda. Hal ini dimaksudkan untuk bisa mencetak mahasiswa yang bisa saling menghargai keanekaragaman tersebut, serta sesuai dengan lima pilar konsep pendidikan (profesionalisme, kepekaan sosial, kepedulian terhadap lingkungan, jiwa kewirausahaan, moral-etika).
Program pembinaan mahasiswa dilakukan secara terintegrasi berbasis multi-budaya, yang diwujudkan berupa wajib tinggal di dalam asrama TPB-IPB. Asrama TPB-IPB juga dimaksudkan untuk mencegah mahasiswa baru dari kemungkinan-kemungkinan adanya ketidakseimbangan dalam proses adaptasi terhadap lingkungan baru.
Berbagai program pembinaan yang diberikan selama berada di asrama TPB-IPB antara lain terangkum dalam kegiatan: (a)Ko-kurikuler (responsi berbagai mata kuliah, studium general). (b)Ekstra kurikuler (studium general lembaga kemahasiswaan, minat bakat, program kreativitas mahasiswa). (c)Sosial-budaya (Gerakan Peduli Kampus, Etika Kampus dan Akademik, Festival Budaya Daerah). (d)Kerohanian (pembinaan kerohanian, moral dan etika). (e)Kewirausahaan (koperasi mahasiswa, pengembangan bisnis mahasiswa).
Posko Pelayanan Informasi
Dalam rangka membantu informasi yang dibutuhkan para mahasiswa baru maupun para orangtua mahasiswa, selama kegiatan registrasi dilakukan, sebuah posko pelayanan informasi pun disediakan. Posko ini bertempat di sisi gedung GWW IPB. Keberadaan posko ini diharapkan dapat membantu dalam memperoleh informasi seputar kehidupan kampus.
Pra Universitas Bagi Mahasiswa BUD
Mahasiswa baru IPB Angkatan 45 salah satunya diterima IPB melalui jalur Beasiswa Utusan Daerah (BUD). Tahun ini ada 60 mahasiswa baru BUD kerjasama IPB dengan Departemen Agama (Depag) RI.
Dalam rangka mempersiapkan para mahasiswa asal Pondok Pesantren seluruh Indonesia ini untuk beradaptasi dengan kondisi akademis di IPB, selama kurang lebih dua bulan diselenggarakan kegiatan Pra Universitas berupa kegiatan perkuliahan untuk 4 (empat) Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) yaitu matematika, fisika, kimia dan biologi. Usai kegiatan Pra Universitas, para mahasiswa jalur BUD ini akan bergabung dengan mahasiswa dari jalur lain untuk mengikuti perkuliahan reguler.
Ketua Tim BUD IPB, Dr. Ibnul Qayim saat Pembukaan Program Pra Universitas 2008 yang digelar di auditorium Toyyib Hadiwijaya Faperta IPB mengatakan, "Jumlah mahasiswa BUD jalur pondok pesantren tahun ini berjumlah 60 orang, meningkat dari tahun-tahun sebelumnya yakni 50 orang tahun lalu, dan 25 orang tahun sebelumnya.
Sementara Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB, Prof.Dr. Ir. Yonny Koesmaryono dalam sambutan pembukaan mengatakan, "Program Pra Universitas dimaksudkan untuk membantu para mahasiswa baru beradaptasi dengan situasi belajar di IPB. Mata kuliah-mata kuliah yang diberikan merupakan dasar untuk mengikuti pelajaran di tingkat-tingkat berikutnya."
Kasubdit Pemberdayaan Santri dan Layanan kepada Masyarakat Direktorat Pendidikan Diniyah dan dan Pondok Pesantren, Drs. Khaeroni, MSi pada kesempatan tersebut mengatakan, "Kami titipkan anak-anak santri kami kepada IPB. Kami percaya IPB akan mendidiknya dengan baik." Khaeroni juga menyinggung soal Komunitas Mahasiswa Santri, termasuk di IPB yang akan difasilitasi Depag sebagai wadah pengembangan diri bagi para santri mahasiswa tersebut. "Depag juga sedang mengembangkan pusat-pusat ketrampilan agribisnis di pondok-pondok pesantren. Lulus dari IPB nanti, para santri ini kita harapkan dapat berkiprah kembali membangun daerah melalui pondok pesantrennya." (nUr/man/ris)