DPMA IPB Universty Jajaki Lokasi KKN-Tematik Inovasi 2024 di Kabupaten Ciamis dan Kota Banjar

DPMA IPB Universty Jajaki Lokasi KKN-Tematik Inovasi 2024 di Kabupaten Ciamis dan Kota Banjar

DPMA IPB Universty Jajaki Lokasi KKN-Tematik Inovasi 2024 di Kabupaten Ciamis dan Kota Banjar
Berita

Direktorat Pengembangan Masyarakat Agromaritim (DPMA) IPB University melakukan penjajakan lokasi untuk pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Inovasi 2024 di Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis dan Desa Mekarharja, Kota Banjar, pada 30-31/5.

Kegiatan ini merupakan salah satu langkah persiapan untuk menyukseskan program pengabdian masyarakat oleh mahasiswa IPB University yang akan datang. Penjajakan ini berfokus pada tema pengembangan komoditas dan ekosistem bisnis pepaya Calina serta penanganan permasalahan stunting di Kabupaten Ciamis.

Dalam kunjungannya, tim DPMA melakukan penilaian terhadap berbagai potensi dan kebutuhan yang ada di kedua lokasi tersebut. Selain itu, tim DPMA juga berdialog dengan pemerintah setempat dan tokoh masyarakat untuk memahami kondisi lokal dan dukungan yang dibutuhkan.

“Kami melihat potensi besar dalam pengembangan pepaya Calina di Kecamatan Cidolog dan Desa Mekarharja. Selain itu, isu stunting di Kabupaten Ciamis juga menjadi perhatian utama kami. Melalui program KKNT ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam mengatasi kedua permasalahan ini,” ujar Dr M. Iqbal Irfany, Asisten Direktur Kewirausahaan Sosial DPMA IPB University.

Erni Patonah, Sekretaris Kecamatan Cidolog menyambut baik inisiatif ini dan menyatakan kesiapan daerahnya untuk menerima mahasiswa KKNT IPB University. “Kami sangat mendukung program ini dan siap memberikan bantuan yang dibutuhkan. Kami berharap program ini dapat membawa dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam pengembangan komoditas lokal dan penanganan stunting,” kata Erni.

Ade Uu, Kepala Desa Mekarharja juga menyatakan hal yang sama. “Kami siap menerima mahasiswa IPB University dan mendukung penuh kegiatan KKNT Inovasi ini. Kami berharap program ini dapat membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Mekarharja dan sekitarnya,” tutur Ade Uu.

KKNT Inovasi 2024 diharapkan menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah mereka pelajari dalam konteks nyata, sekaligus memberikan solusi bagi permasalahan yang dihadapi masyarakat setempat. Dengan sinergi antara akademisi, mahasiswa, dan masyarakat, program ini diharapkan dapat mencapai keberhasilan yang diinginkan.