Tegar Nur Hidayat

tegar-nur-hidayat-prestasi

Tegar Nur Hidayat

Mahasiswa Program Studi Teknik Pertanian dan Biosistem

Tegar dan tim berhasil meraih Silver Medal pada ASEAN-Indian Grassroot Innovation Forum yang diselenggarakan oleh Department of Science and Technology, Republik Filipina pada tahun 2019. Tegar dan tim mengajukan inovasi berupa alat untuk membantu mitra pekerja pengutip brondolan sawit guna meningkatkan penghasilan dan mengurangi kelelahan kerja. Alat itu dinamai Erbron-C atau ergonomic brondolan collector.

Tegar juga berhasil meraih Juara 1 pada Agricultural Engineering for Sustainable Agriculture Production (AESAP) 2019, peraih medali emas kategori poster dan medali emas kategori presentasi pada PIMNAS 32, serta Juara 1 Tanoto Student Research Award di IPB University.

Minat yang besar pada bidang teknologi pertanian membuatnya juga berkontribusi dalam organisasi kemahasiswaan terkait yakni Himpunan Mahasiswa Teknik Pertanian (Himateta) dan juga diamanahkan sebagai Ketua Departemen Research and Academics periode 2019-2020