Departemen ITK IPB Menerima Dua Set Argo Floats

Departemen ITK IPB Menerima Dua Set Argo Floats

departemen-itk-ipb-menerima-dua-set-argo-floats-news
Prestasi

Sebagai bagian dari pelaksanaan kolaborasi riset kelautan internasional antara Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan (Dept. ITK) Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan Laboratoire d'Etudes en Géophysique et Océanographie Spatiales (LEGOS) Toulouse Prancis yang sudah berlangsung sejak 2010, Dept. ITK telah menerima hibah dua set instrumen ilmiah Argo Floats untuk keperluan riset dan pendidikan. Alat ini dapat mengukur profil suhu-salinitas-kedalaman di laut sampai 1000 m secara otomatis dan periodik.

Sekretaris Dept. ITK, Dr. Agus Atmadipoera, setelah dokumen material transfer agreement (MTA) disepakati oleh kedua belah pihak, rencananya Argo profilers ini akan ditempatkan di perairan timur Indonesia untuk mendukung riset Banda Indonesian-throughflow Dynamics Experiment (BIDE) selama tiga tahun (2017-2019). Hal ini bertujuan untuk kajian dinamika upwelling, stratifikasi dan percampuran massa air ITF Banda, serta interaksi laut-atmosfer. Riset BIDE yang didanai sebagian oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) RI yang melibatkan para mahasiswa pasca sarjana IPB serta para peneliti dari pusat riset dan perguruan tinggi wilayah timur Indonesia.

Program Argo Float sendiri secara global berada di bawah koordinasi Intergovernmental Oceanographic Commission (IOC- UNESCO) dalam rangka observasi laut untuk keperluan prediksi iklim serta penyediaan informasi penting bagi masyarakat luas, termasuk para nelayan.***