ATP IPB University Samakan Sinergi Produksi dengan Petani Mitra

ATP IPB University Samakan Sinergi Produksi dengan Petani Mitra

atp-ipb-university-samakan-sinergi-produksi-dengan-petani-mitra-news
Berita

Agribusiness and Technology Park (ATP) IPB University kembali menggelar pertemuan rutin dengan petani mitra untuk mengevaluasi kerjasama yang telah dijalin. Pertemuan yang dilakukan setiap empat bulan sekali ini melibatkan sedikitnya 18 petani mitra ATP. 

Pertemuan yang digelar pada Kamis (5/12) itu bertempat di Meeting Room ATP IPB University. Selain sebagai media evaluasi, kegiatan ini juga sebagai ajang menjaga hubungan kemitraan dan sebagai forum untuk bertukar informasi antara petani mitra dengan ATP IPB University. 

 

Kegiatan pertemuan petani mitra ATP kali ini mengangkat tema "Sinergi Produksi dan Pemasaran untuk Memenuhi Target 2020." Penyelenggaraan kegiatan ini memiliki tujuan utama bahwa ATP IPB University sebagai partner kerja petani mitra memberikan evaluasi berupa services levels permintaan pasar dan hasil kirim petani. Pihak ATP IPB University juga memberikan informasi terkait komoditi dengan permintaan pasar tertinggi secara rupiah maupun secara tonase, dengan demikian petani dapat melihat peluang yang bisa diambil untuk periode tanam selanjutnya.

 

Lebih lanjut, sesi evaluasi dan penyampaian informasi mengenai permintaan pasar ini dijabarkan oleh tim ATP IPB University yaitu Sarwono (Manajer ATP IPB University), Hadi Nuryadi (Assisten Manajer Fresh Product) dan Yudi Nurjamil (Kepala Produksi Petani Mitra).

 

Di akhir acara, Kepala Subdit Laboratorium Lapang, Direktorat Pengembangan Bisnis dan Kewirausahaan, IPB University, Dr Dwi Guntoro menyampaikan terkait rencana ke depan untuk memperbaiki kualitas pembibitan bagi petani mitra dengan teknologi terbaru. Ia menjelaskan bahwa dengan adanya teknologi baru ini, para petani mitra tidak perlu khawatir mengenai kualitas bibit untuk menghasilkan produk yang berkualitas.(AUN/RA)

 

Keyword: ATP IPB, petani mitra, kualitas bibit