Temu Interaktif Wirausaha Muda di IBF

Temu Interaktif Wirausaha Muda di IBF

temu-interaktif-IBF
Berita

Sungguh luar biasa! Keren! Kreatif! Itulah kata yang tepat untuk
menggambarkan kegiatan “Temu Interaktif Wirausaha Muda” di ajang IPB
Business Festival (IBF) 2014 yang digelar BEM KM IPB dengan UKM
Century IPB, 23/11 di Auditorium Common Class Room (CCR) IPB.
Anak-anak muda yang punya tekad kuat jadi pengusaha muda di negeri ini
berbondong-bondong datang ke IPB untuk menggali ilmu dan pengalaman
berwirausaha.

“Kami berharap peserta mendapat informasi dan mengambil ilmu
leadership dan entrepreneurship, “ ungkap   Ketua Panitia, Dirgha
Ahdiansyah.  Ditambahkan Ketua BEM KM IPB, Diki Saefurohman, “Untuk
menghadapi ASEAN Economic Community 2015 diharapkan mahasiswa
Indonesia mampu untuk menginspirasi dan belajar menjadi wirausaha muda
berprestasi yang mampu mensejahterakan bangsa.”  Saat membuka IBF
2014, Kasubdit Minat, Bakat dan Penalaran, Direktorat Kemahasiswaan
IPB, Dr.Sugeng Santoso menyampaikan, “Kegiatan ini sangat penting
untuk terus diberikan kepada mahasiswa, agar setelah lulus nanti dapat
diimplementasikan.”  Kegaiatan IBF juga mendatangkan Direktur
Kerjasama ASEAN, Dr. Donna Gultom. (awl)